Klaten-Drs.H. Mustari, M.Pd.I membuka acara pembinaan tahap pertama MTQ pelajar tingkat kab. Klaten, kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari pelaksanaan seleksi MTQ yang telah dilaksanakan 21 Maret 2015, yang telah menghasilkan juara 1,2 dan 3 tingkat kabupaten, dan selanjutnya diadakan pembinaan untuk jenjang yang lebih tinggi. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Koppenda Kemenag Klaten. Tahap pertama dilaksanakan 30 April, tahap ke dua 7 Mei dan tahap ke tiga tanggal 21 Mei 2015, yang diikuti oleh para juara 1, 2 dan 3 yang berasal dari juara MTQ tingkat Kabupaten Klaten yang lalu.
Lebih lanjut Kankemenag mengatakan, “tujuan diadakannya pembinaan MTQ ini untuk lebih memantapkan para khafilah kab. Klaten supaya lebih siap menghadapi MTQ tingkat provinsi Jawa Tengah yang Insya Allah akan dilaksanakan di Boyolali tanggal 27-30 Juli 2015 dan nantinya para khafilah di harapkan mampu memberikan yang terbaik untuk kab. Klaten. Ikuti dengan baik kegiatan ini dengan sebaik-baiknya, mulai dari tahap awal sampai akhir dengan seksama dan serius”. ujar H. Mustari.
“Saya ingin berpesan kepada seluruh peserta pembinaan MTQ Kabupaten Klaten ini, untuk terus dan terus meningkatkan potensi yang telah saudara miliki. Persiapkan diri dan kemampuan saudara untuk mengikuti MTQ pada tingkatan yang lebih tinggi lagi khususnya pada MTQ tingkat Provinsi Jateng yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini. Kalian yang ada disini merupakan yang terbaik, dan yang terbaik akan dipilih lagi yang paling baik”, imbuhnya.
“Kita berharap dan berdoa bersama semoga saudara-saudara dapat menjadi duta MTQ yang dapat mengharumkan nama Kabupaten Klaten”, tegas H. Mustari. (gus/J)