Yayasan Dana Bantuan Kesejahteraan dan Kerukunan Pegawai Kantor Kemenag Kab,Klaten (29/01) mengadakan rapat pleno yang bertempat di Rumah Makan Banyu Urip Klaten. Sebelum acara berlangsung diawali dengan tausiah yang disampaikan oleh Kepala Kan Kemenag Kab. Klaten Drs .H. Mustari, M.Pd, beliau menyampaikan, sebagai umat islam kita semua harus selalu melaksanakan amanah sesuai dengan tugas kita masing – masing, dengan amanah tersebut Insya Allah apa yang kita laksanakan selalu mendapatkan ridho dari Allah SWT.
Setelah tausiah selesai Pengurus Yayasan menyampaikan laporan bahwa jumlah dana Yayasan sampai dengan akhir Desember 2014 sebesar Rp.1.609.807.750,-, jumlah anggota pendukung Yayasan sampai sekarang 475 Orang.
Adanya Dana Bantuan Kesejahteraan dan Kerukunan Pegawai Kan Kemenag Kab. Klaten sangat bermanfaat sekali diantaranya untuk bantuan sosial bagi anggota yang sakit, untuk bantuan pegawai yang purna tugas, untuk bantuan peralenan bagi anggota yang meninggal, untuk bantuan PendidikanTPQ/TPA. Pada tahun 2014 Jumlah anggota yang pensiun dan meninggal sebanyak 19 orang dengan rincian pensiun 16 orang, meningggal 3 orang.(Swd)
Guru Agama Katolik Klaten Ikuti Workshop Penyusunan Modul Ajar
Klaten-Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikburistek) mengeluarkan kebijakan dalam pengembangan Kurikulum Merdeka yang diberikan kepada satuan pendidikan sebagai opsi...
Selanjutnya