Klaten-Balai Diklat Keagamaan Semarang bekerja sama dengan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Klaten melaksanakan Pelatihan Diwilayah Kerja Pelatihan PKG-PKB (Penilaian Kinerja Guru/Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan) yang berlangsung selama enam hari mulai hari Senin 2 November sampai 7 November 2020 di aula Al Ikhlas Kemenag Klaten, Senin (2/11)
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Klaten Anif Solikhin dalam pembukaannya mengatakan, pelaksanaan pelatihan PKG-PKB di Kemenag Klaten ini merupakan sebuah anugerah, karena di tengah keterbatasan pada masa pandemi Covid 19 Klaten masih dapat kesempatan melaksanakan pelatihan ini, jelasnya.
Peserta yang terpanggil mengikuti pelatihan ini patut bersyukur karena dapat terpilih mengikuti kegiatan ini, banyak di luar sana yang belum mendapatkan kesempatan, untuk itu ikutilah dengan sungguh-sungguh dan disiplin, ujar Anif.
Lebih jauh Anif menjelaskan pelatihan ini tentang Penilaian Kinerja Guru (PKG) dan Penilaian Keprofesian Berkelanjutan (PKB) yang sangat berguna nanti di tempat tugas untuk melakukan penilaian kinerja guru.
“Kegiatan ini sangat penting untuk tingkatkan kompetensi dan kinerja guru, menambah wawasan keilmuan tentang penilaian kinerja guru di tempat masing-masing melaksanakan tugasnya,” tandas Anif
Selanjutnya, kebutuhan akan pendidikan terus mengalami peningkatan sesuai tuntutan zaman dan organisasi, sehingga jadilah guru yang memiliki multi talenta untuk menjawab tuntutan kekinian, kemudian lakukan terus berbagai inovasi dan kreasi terkait model dan metode pembelajaran, agar para siswa merasa mendapatkan sesuatu yang beda melalui daring, ajaknya.
Kami minta selesai pelatihan ini harus dibuat pelaporan secara terukur program tindak lanjutnya untuk mempermudah penilaian dan koprofesian berkelanjutan tenaga pendidik.
Diharapkan nanti selesai pelatihan ini menjadi menjadi pioner di masing-masing tempat tugas untuk membantu menuntaskan berbagai persiapan terkait penilaian kinerja, imbuhnya.(nr_aj)