Klaten-Menjadi agenda rutin tiap tahunnya, KUA Kec. Ngawen berkoordinasi dengan lintas sektoral meliputi Camat, Kepala UPTD Pendidikan dan Kesehatan (Puskesmas), Danramil, serta Kapolsek Ketandan yang bertempat di Aula KUA Kecamatan Ngawen (19/5).
Kepala KUA Kecamatan Ngawen Munsifun mengatakan, menciptakan berkordinasi tidaklah mudah, perlu adanya saling pengertian. Untuk itu, harus dilakukan dengan media silaturahmi. Cara tersebut dipandang efektif dan terbukti ampuh dalam menjalin dan membina hubungan agar terus terjaga baik. Dengan terjalin koordinasi yang solid diharapkan segala permasalahan yang muncul akan segera bisa diatasi.
Mari kita jaga dan perkokoh koordinasi lintas sektoral bersama Muspika dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, dan jangan bosan bosan untuk selalu koordinasi dan konsultasi setiap ada permasalahan permasalahan yang muncul ditengah tengah masyarakat, harap Munsifun.
Munsifun menambahkan, untuk kegiatan Tarling (Taraweh Keliling) Kecamatan Ngawen untuk menjalin silaturrahmi antar isntansi tingkat Kecamatan dengan jama’ah masjid. Untuk Ramadhan Th. 2017 Tarling Muspida untuk Kawedanan Kota di Kecamatan Ngawen ditempati Tarling Tingkat Kabupaten Klaten di Masjid Al Huda Jatiwoyo, Mayungan, Ngawen, diharapkan Camat dan Muspika untuk menyukseskan kegiatan tersebut.
Parjo dari Polsek Ketandan menghimbau agar tetap menjaga keamanan terutama selama melaksanakan kegiatan tarling agar waspada terhadap keamanan rumah dari pencurian, mematikan kompor gas sebelum berangkat taraweh agar tidak terjadi kebakaran rumah, dan tetap menjaga ukhuwah antar ormas Islam terutama dalam melaksanakan ibadah puasa.
Kemenag sebagai leading sektor dalam pelayanan umat beragama harus terus meningkatkan sinerginya. Kepolisian siap siaga mendukung setiap langkah menuju terciptanya keamanan dan ketertiban masyarakat, ungkapnya.(nrdi_aj)