Klaten-Di era informasi sekarang ini, pendidikan karakter anak harus ditanamkan sedini mungkin sejak dari TK. Oleh karenanya, dengan ajang Gebyar PAI TK ini salah satunya bisa membawa perubahan karakter bagi anak didik, beber Kasi PAIS Kemenag Klaten Sudarsana dalam penutupan Gebyar PAI di aula Al Ikhlas (3/8).
Alhamdulillah kegiatan ini bisa berjalan dengan sukses dan sesuai jadwal yang telah direncanakan sebelumnya, berlangsung selama sehari penuh.
Dalam pembentukan karakter anak, dibutuhkan adanya keteladanan pribadi, mulai dari orang tua, sekolah dan guru PAI diharapkan mampu bekali para siswa. Untuk itulah peran guru PAI sangatlah penting dan mempunyai tanggung jawab dalam mendidik siswa, jelas Sudarsana.
Semoga dengan kegiatan gebyar ini akan lebih memberikan motivasi pada anak TK lebih bersemangat dalam dalam berkreasi, katanya.
Juara 1,2,3 akan mendapatkan piala dan uang pembinaan, sedangkan untuk juara 1 akan mewakili Klaten dalam ajang yang sama di Asrama Haji Manyaran Semarang 6-7 Agustus 2016. Adapun hasil lomba Gebyar PAI TK sebagai berikut Lomba pildacil juara I : Andita Regiana Putri dari TK Pertiwi Jelobo Wonosari, juara II Keisya Nabila Oktaviana dari TK Pertiwi Ngabean 2 Karanganom, lomba hafalan surat pendek juara I : Ade Ayu Setyawati (TK Pertiwi Kunden), juara II Anidya Dian Cahyadewi (TK Pertiwi Ngaran), juara III Dzaky Fawass Banu R (TK Pertiwi Krikilan), lomba shalat wajib juara I : Sri Wahyuningsih (TK Pertiwi Temu Ireng Jatinom), juara II Aisyah Putri Azzahra (TK Pertiwi Gedaren), juara III Muh Nizam Al Fajri (TK Pertiwi Sidomulyo Delanggu), lomba mewarnai kaligrafi juara I : Brian Naufal (TK Pertiwi Kalikotes Trucuk), juara II Iren Sevilla (TK Bakti Siwi Ngawen), juara III Revalina Septiana (TK Pertiwi Sidomulyo).(AgusJun)