Klaten-Kasi Pendidikan Agama Islam Wahib mengatakan, bahwa aplikasi SIAGA (Sistem Informasi Administrasi Guru Agama) merupakan inovasi dalam perkembangan informasi dan teknologi untuk mempermudah informasi.
Hal ini disampaikan dihadapan 121 orang Guru PAI setingkat SD dalam pengisian aplikasi Siaga, Rabu (29/1) bertempat di Aula Al Ikhlas Kantor Kemenag Klaten.
Menurut Wahib, Seiring dengan tuntutan dan kemajuan zaman serta perkembangan IT yang begitu pesat, maka aplikasi SIAGA merupakan inovasi dalam menjawab berbagai tantangan termasuk dalam perkembangan informasi dan teknologi.
“Ini merupakan aplikasi yang sangat berguna bagi bapak/ibu Guru sebagai pusat data secara online dan data dapat diakses dengan cepat mudah dan akurat guna kepentingan guru itu sendiri,” ungkap Wahib.
Banyak guru PAI baru, jadi kita bantu registrasi agar punya akun dan password utk masuk aplikasi Siaga Pendis, tuturnya.
Lebih lanjut Wahib mengatakan, dengan aplikasi ini Kementerian Agama RI bisa mengawasi tingkat keprofesionalitas seorang pendidik dan tenaga kependidikan.
“Guru merupakan unsur yang sangat penting dalam menghasilkan pendidikan yang bermutu. Tak terkecuali guru Pendidikan Agama Islam (PAI),” tegasnya.
Aplikasi SIAGA ini berisi laporan rekapitulasi Guru yang diklasifikasikan dalam beberapa kategori diantaranya jenjang, status kepegawaian, sertifikasi, TPG, dan lainnya dan diberlakukan untuk proses pemberkasan sertifikasi guru PAI agar lebih efektif dan terintegrasi dengan pusat data EMIS.
Selain itu Pendidikan Islam memiliki program yang bertujuan untuk meningkatkan akses, mutu, relevansi dan daya saing serta tata kelola, akuntabilitas dan pencitraan Pendidikan Islam dan Kebijakan Kementerian Agama terhadap pengembangan PAI dan meningkatkan mutu pendidikan agama, imbuh Wahib.(ea_aj)