Klaten-Sebanyak 49 siswa madrasah Kontingen AKSIOMA, Kab. Klaten dilepas oleh Kankemenag Kab. Klaten Drs.H.Mustari, M.Pd.I (03/06) di halaman Kemenag untuk mengikuti AKSIOMA Tingkat Provinsi Jawa Tengah yang berlangsung (03/06) hingga (06/06) di Asrama Haji Donohudan Kab. Boyolali. Selain itu official sebanyak 1 orang dan pendamping/pelatih sebanyak 10 orang mengikuti kegiatan tersebut.
Menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada khususnya Kasi Pend. Madrasah, yang sudah bekerjasama dengan Bp/Ibu Kepala Madrasah, pendamping/pelatih yang telah membentuk kepanitiaan Aksioma ini, kondisi yang baik ini dapat terbangun dengan kegiatan-kegiatan yang lain dalam mengikuti even-even di tingkat provinsi, ucap Kankemenag saat memberikan sambutan dalam pelepasan kontingen AKSIOMA.
“Kepada siswa siswi yang akan mengikuti lomba , harus bersyukur dan bangga optimis, anda terpilih dan punya potensi yang dapat dikembangkan waktu yang akan datang, ajang belajar dan menambah ilmu pengetahuan mewakili Kab Klaten di tingkat Provinsi. Kalian bertemu dengan kontingen Kab/Kota se Jawa Tengah, jangan minder, optimis untuk meraih prestasi yang tinggi, jangan sampai terbebani, membawa nama harum Kab. Klaten”, harap Mustari.
“Pendamping/pelatih selalu mendampingi, diikuti semua anak-anak yang tampil di ajang lomba,jangan dilepas, didampingi dan dari awal naik sampai selesai. Kita sudah berupaya dan ikhtiar soal juara jangan menjadi beban mental, motivasi dan support anak-anak agar tampil maksimal”, tegas Kankemenag.
Keluarga besar Kantor Kementerian Agama Kab. Klaten ikut mendoakan, yang penting tampil maksimal semangat dan optimis mendapatkan prestasi yang tertinggi. Semoga diberikan kesehatan jasmani dan rohani selama mengikuti lomba, imbuhnya.(GusJun)