Klaten-Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Klaten Masmin Afif melantik Daroni sebagai Kepala MIN Batur Klaten yang sebelumnya sebagai Kepala Madrasah Ibtidaiyah Karangmojo Kabupaten Karanganyar.
Acara yang bertempat di Aula lantai 2 Kopenda Kemenag Klaten ini dihadiri oleh Kepala Sub. Bag. TU dan Kepala seksi di lingkungan Kemenag Klaten, pengawas dan Kepala MIN, MTsN, dan MAN di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kab. Klaten, Senin (26/3).
Masmin Afif dalam pembinaannya mengatakan, pelantikan kepala madrasah adalah kegiatan yang mesti dilaksanakan untuk memenuhi kepentingan organisasi, administrasi kepegawaian, merupakan sebuah siklus yang sudah seharusnya terjadi.
Ini semua dilakukan agar terjadi pembaharuan, perbaikan dan meningkatkan semangat bekerja, serta dapat melaksanakan tugas yang lebih baik, sehingga dapat memberikan pelayanan yang baik di MIN Batur yang telah kosong karena kepala yang lama purna tugas, tandas Kakankemenag.
Pengalaman yang didapat di MIN Karangmojo, yang baik untuk dibawa dan ditularkan serta ditingkatkan bersama-sama guru dan komponen di MIN Batur demi peningkatan kualitas madrasah, segera menyesuaikan diri berkoordinasi dan komunikasi, harapnya.
Tantangan ke depan di MIN Batur kekurangan lokal kelas, ini menjadi pemikiran bersama. MIN Batur salah satu madrasah favorit di Klaten, minat masyarakat untuk mensekolahkan di madrasah sangat tinggi, prestasi yang bagus harus ditingkatkan.
Madrasah sekarang sudah menjadi pilihan utama orang tua untuk menyekolahkan putra-putrinya mulai dari tingkat PAUD, RA, MIN, MTsN, dan MAN, yang menurut data Kemenag perolehan jumlah murid Madrasah naik secara signifikan, bahkan untuk Madrasah Negeri selalu menolak murid saat PPDB karena jumlah peminat lebih banyak dari kapasitas atau pagu murid baru, jelasnya.
Dalam hal kualitas pendidikan Madrasah juga menunjukkan trend peningkatan yang luar biasa di segala tingkatannya, dan Kemenag selalu berusaha memberikan apresiasi kepada warga madrasah yang berprestasi, menuju Madrasah Hebat dan Bermartabat.
Hebat, madrasah harus menjadi lembaga pendidikan yang lebih baik dari sekolah umum. Hebat berindikasi pada peningkatan performa Madrasah, performa tenaga pendidik dan tenaga kependidikan yang penuh prestasi, performa siswa yang berprestasi dalam bidang akademik maupun bidang non akademik.
Madrasah Bermartabat berarti Hebat yang diperoleh melalui cara-cara yang jujur dan bermartabat dan dengan cara yang berahlaqul karimah dengan menerapkan 5 prinsip kerja, yaitu kerja keras, kerja tuntas, kerja cerdas, kerja berkualitas dan kerja ikhlas, imbuhnya.(aj)