Klaten-Sudah menjadi agenda rutin setiap jumat Pon Penyuluh Agama Islam (PAI) Kec. Ngawen mengadakan pertemuan rutin,yang di ikuti Penyuluh Agama Islam Fungsional, CPNS, dan Honorer. Diambil jumat Pon agar muda diingat berdasarkan pasaran jawa bukan berdasarkan minggu ke berapa, dan diadakan keliling tujuan untuk silaturrahmi antar penyuluh baik personil, maupun keluarga, yang bertempat di rumah Muhtadi Ngawen Klaten, (15/9)
Kepala KUA Kecamatan Ngawen Munsifun mengatakan, Kemenag menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya dan dukungan agar pertemuan PAI jumat Pon dilanjutkan agar sebagai ajang silaturrahmi antar PAI, agar dalam menjalankan tugas kepenyuluhan agar dengan nyaman tidak melihat ormas yang diikuti, karena PAI dalam satu wadah Kemenag Klaten,
PAI adalah tangan panjang Kemenag Klaten harus menyampaikan program Kemenag yaitu NTCR, Wakaf, Zakat, Haji, dan membantu progam Tolak Pungli, tandas Munsifun.
Tugas pokok penyuluh sangat komplek, untuk itulah peran penyuluh dimasyarakat sangat diperlukan sebagai pencerah si tengah-tengah masyarakat, kata Munsifun
Ditambahkan Munsifun, Penyuluh Agama Islam Fungsional agar membuat laporan sesuai bidang yang diemban misal bagian wakaf buat laporan bidang wakaf apa yang disampaikan dalam penyuluh wakaf dalam wujud materi, tempat binaan, peserta binaan, surat keterangan dari binaan, juga tiap bulan buat daftar hadir yang ada di KUA.(nardi_aj)